Wajib Tahu! Cara Berkendara dan Etika Mengemudi di Jalan
Misalnya saja indikator berbelok, kemudian tanda jika Anda dalam kondisi tertentu dengan lampu hazard, dan lain sebagainya. Pastikan Anda tidak lupa untuk menyalakannya di saat penting ya.
- Hindari Menggunakan Ponsel Saat Berkendara
Cukup banyak orang yang berkendara dengan memegang ponsel. Untuk itu, sebaiknya Anda menghindari penggunaan ponsel saat berkendara.
Matikan atau letakkan ponsel dalam mode tidak mengganggu untuk menghindari gangguan dan menjaga fokus pada jalan.
Apabila terpaksa menghidupkan untuk maps, maka letakkan pada holder di dashboard. Supaya Anda tetap bisa fokus untuk berkendara.
- Hindari Mengemudi dalam Kondisi Mabuk
Jangan pernah mengemudi saat Anda dalam pengaruh alkohol, obat-obatan terlarang, atau dalam keadaan lelah yang berat. Ini dapat memengaruhi konsentrasi saat berkendara.
Tidak hanya membahayakan keselamatan Anda, namun juga pengendara yang lain. Sebab Anda mengemudi dalam kondisi tidak sadar.
Selalu mengutamakan keselamatan Anda dan pengguna jalan lainnya. Ingatlah bahwa etika berkendara yang baik adalah tentang saling menghormati dan menjaga keamanan bersama di jalan.
Salah satu yang bisa Anda lakukan dalam menjaga etika mengemudi adalah dengan memastikan mobil juga dalam kondisi prima saat berkendara.
Jangan lupa untuk melakukan service rutin untuk memastikan kondisi kendaraan Anda. Informasi perawatan rutin mobil bisa Anda ketahui di tsasuzuki.com!