Ketahui, Ketangguhan Suzuki New SX4 S-Cross!

icon 17 April 2023
icon Admin

Dari segi desain atau tampilan crossover ini, lebih terasa premium jika dibandingkan dengan generasi pendahulunya. Jika Anda melihatnya sekilas, desainnya lebih mirip dengan mobil pabrikan Eropa. 

Kesan yang ditunjukkan terlihat lebih gagah dan gahar karena dilengkapi dengan lekukan di kap mesinnya. Panjang bodi Suzuki Crossover ini 4.300 mm, dengan lebar 1.785 mm serta tinggi 1.595 meter. Gaya desain new chrome grill memberikan kesan tangguh yang tegas. 

Dipadukan dengan LED projector headlamp yang memiliki kemampuan penerangan optimal, desainnya juga dipermanis dengan adanya chrome bezel. Kesan mewah juga nampak pada interior kabin mobil. Joknya diberikan lapisan kulit yang menambah kesan berwibawa dan berkelas.

  • Clearance Ground yang Tinggi

Jika Anda kerap membawa mobil melintasi medan terjal dan off road, maka bisa mempertimbangkan Suzuki New SX4 S-Cross. Fitur unggulan yang mobil ini tawarkan adalah clearance ground dengan tinggi 185 mm dari permukaan tanah. Hal ini membuat Suzuki Crossover ini siap melintas di segala jenis medan. 

Jenis mobil ini akan sangat cocok bagi Anda yang hobi berpetualang. Apabila Anda ingin membuatnya menjadi lebih gahar dan tangguh, Anda bisa melakukan modifikasi velg dengan ukuran 17 inci.

  • Spesifikasi Mesin yang Unggul