Simak 5 Cara Mengatasi Mabuk Kendaraan

icon 2 August 2022
icon Admin

Kecenderungan motion sickness atau mabuk kendaraan, kerap membuat beberapa orang merasa tidak nyaman saat berkendara. Apakah Anda salah satunya? Ternyata, motion sickness ini bisa Anda atasi dengan mudah, asalkan tahu triknya.

Di sini kami punya beberapa cara ampuh untuk mengatasi kondisi motion sickness yang sering dialami oleh beberapa orang. Untuk lebih detailnya, silahkan Anda simak penjelasannya di artikel ini hingga selesai.

Bagaimana Cara Menghilangkan Mabuk Kendaraan?

Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi motion sickness. Berikut sudah kami rangkum tips dan triknya berikut ini.

        1. Tidak Mengkomsumsi Makanan Berat Sebelum Perjalanan

Hal pertama yang perlu Anda perhatikan yaitu asupan makanan sebelum memulai perjalanan. Hindari jenis makanan berat, terutama jika Anda merencanakan perjalanan jauh.

Isi perut dengan makanan ringan jika terasa lapar. Siasati dengan mengonsumsi makanan dengan porsi yang kecil saja sebelum perjalanan.

Ketika mengalami guncangan, perut yang terisi penuh akan meningkatkan risiko mabuk kendaraan. Terutama jika jarak waktu antara Anda makan dan mulai perjalanan tergolong pendek.

        2. Memilih Tempat Duduk yang Ideal

Hindari memilih model jok yang berlawanan arah dengan pergerakan kendaraan. Model jok ini bisa memicu motion sickness lebih parah. Sebaliknya, pilihlah tempat duduk yang satu arah dengan pergerakkan mobil.

Model jok yang berlawanan arah umumnya ada pada kendaraan-kendaraan umum seperti bus, pesawat dan juga kereta. Carilah tempat duduk yang nyaman jika Anda cenderung mengalami motion sickness.

        3. Istirahat yang Cukup

Selain mengonsumsi porsi makan yang cukup, pastikan juga Anda beristirahat yang cukup sebelum bepergian. Terkadang, badan yang terasa lelah juga bisa menyebabkan motion sickness.

Jika tidak memungkinkan beristirahat sebelum bepergian, gunakanlah bantal leher atau penutup mata di perjalanan. Dengan begitu Anda bisa beristirahat dengan nyaman di dalam mobil.

Pastikan juga Anda memiliki kualitas tidur yang bagus di malam harinya sebelum berangkat. Cara ini cukup ampuh untuk menjaga stamina dan membantu badan agar tetap fit selama di perjalanan.

        4. Baringkan Badan Saat Merasa Tidak Enak Badan

Jika di tengah-tengah perjalanan badan Anda merasa tidak enak, segeralah baringkan badan Anda. Jika tempat duduk Anda memungkinkan untuk mengambil posisi istirahat yang nyaman, silahkan bersandar untuk mengistirahatkan tubuh Anda.

Luruskan kaki untuk menghilangkan motion sickness dalam perjalanan. Pejamkan mata sampai mual yang Anda alami mereda secara perlahan. Minumlah air mineral jika Anda merasa haus, dan jangan meminum minuman yang memicu mual.

Hirup udara segar ketika mobil sedang berhenti. Dengan begitu Anda bisa sedikit merasa nyaman.

        5. Jangan Membaca Buku atau Menggunakan Smartphone/Gadget

Menggunakan gadget dan membaca buku di dalam kendaraan yang sedang melaju akan menyebabkan mual dan memicu motion sickness. Maka dari itu, hindari aktivitas tersebut agar Anda nyaman di perjalanan.

Aktivitas ini juga terkadang membuat orang yang jarang mengalami motion sickness menjadi terpicu. Hal ini disebabkan terjadinya ketidakselarasan antara mata dan telinga Anda.

Sebagai ganti dari membaca buku dan menggunakan smartphone, Anda bisa mendengarkan musik sambil memejamkan mata. Cara ini ampuh untuk menghindari dan mengatasi motion sickness.

​Kesimpulan

Motion sickness tidak hanya sering terjadi pada orang dewasa saja. Bahkan kondisi tersebut juga sering terjadi pada anak-anak. 5 cara di atas bisa membantu Anda untuk mengatasinya.

Demikian informasi seputar cara mengatasi motion sickness dalam perjalanan. Jika cara diatas dirasa masih kurang ampuh, Anda bisa meminum obat mabuk kendaraan untuk mengatasinya secara optimal.

Kunjungi https://tsasuzuki.com/ untuk dapatkan info/tips berkendara lainnya ya!