Penyebab Aki Mobil Tekor dan Cara Mengatasinya

icon 13 November 2021
icon Admin

Cara Mengatasi Aki Tekor

Aki yang tekor, dalam kondisi parah sudah tak bisa dihidupkan kecuali melakukan jumper dari aki yang masih berfungsi normal. Jumper dibutuhkan saat mobil sudah tak bisa dihidupkan lagi. Hal ini menjadi opsi terakhir dalam kondisi darurat.

  •  Mobil Matik

Untuk mobil matik, jumper dilakukan dengan meminta mobil lain untuk jumper. Saat melakukan donor tenaga aki ini, Pastikan kedua mobil dalam kondisi gigi P atau parkir agar mobil tak bergerak saat jumper berlangsung. Caranya, dengan menghidupkan aki yang masih normal, yang dihubungkan dengan kabel jumper pada dua kutub aki yang mati. Biasanya setelah beberapa saat donor daya aki, mobil bisa hidup kembali. Biarkan mobil tetap menyala beberapa saat dengan mempertahankan RPM di angka 1000 paling tidak 15 menit, agar daya listrik dalam aki cukup untuk mobil.

  • Mobil Manual

Mobil manual juga bisa melakukan jumper saat kondisi darurat seperti mobil otomatis. Namun ada cara lain yang bisa dilakukan untuk menghidupkan aki. Cara alternatifnya yakni dengan mendorong mobil untuk menghidupkannya. Anda bisa meminta bantuan orang yang ada disekitar, untuk mendorong mobil, dengan posisi transmisi ada pada gigi tiga atau empat untuk menyalakannya.   Dalam kondisi melaju injak pedal kopling dan terus dorong 5 atau 10 meter. Lakukan beberapa kali. Jika mobil berhasil hidup, biarkan mobil tetap menyala sampai 20 menit, agar aki bisa terisi dan normal kembali.

Seperti yang sudah dijelaskan dalam ulasan tersebut, aki merupakan komponen yang berperan penting untuk menghidupkan mobil. Jika aki mobil mengalami kerusakan seperti soak atau tekor, sudah dipastikan bahwa kendaraan tidak bisa digunakan. Sebagai pemilik mobil, Anda disarankan untuk melakukan service rutin agar kondisi aki tetap prima. Segera kunjungi bengkel suzuki https://www.tsasuzuki.com/ sekarang juga untuk melakukan booking service dan dapatkan berbagai Promo Dealer Mobil Suzuki terbaru untuk berbagai jenis layanan purna jual yang lainnya.